“Rudi & Sebuah Visi”


Rudi Habibie adalah seorang anak yang berasal dari daerah pare-pare, tumbuh dan dibesarkan oleh seorang ayah yg taat beragama dan sgt bijakasana, dipadankan dengan pola asuh ibu yg tegas namun sabar dan penyayang..Bapaknya berasal dari gorontalo dan ibunya dari jawa, lalu Rudi bertanya kalau begitu saya berasal darimana? Ayahnya menjawab ‘Rudi kamu adalah Indonesia’..Dari kedua tangan dingin tersebut tumbuhlah karakter seorang anak yg jenius, berani dan memiliki visi. Saya kagum dengan sosok rudi, kekaguman saya terhadapnya karena beliau adalah individu yg memiliki visi, punya sikap pemberani dan integritas yg tinggi. Jarang ada manusia yang memiliki karakter seperti ini. Kata-katanya yg berkesan adalah bahwa ‘organisasi tanpa visi sama halnya pesawat terbang tanpa tujuan’. Ternyata visi membuat manusia ‘hidup’ lebih bersemangat, memiliki harapan dan kebanggaan.
Semua berawal dari sebuah visi. Visi yang tinggi akan menciptakan manusia-manusia tanpa batas. Mereka bisa bebas terbang tinggi tanpa ada yg mampu membatasi.
Ketakutan akan dilampaui, Kegagalan akan dihadapi,
Kesulitan akan diatasi,
Semua berawal dari sebuah visi, manusia yg memiliki visi akan memiliki integritas yg tinggi, apa yang diucapkannya itulah yg diyakininya dan apa yg diyakininya itulah yg diperbuatnya..seorang rudi berani mengatakan ‘Untuk apa merdeka jika tidak punya integritas’..kata-kata singkat namun sangat bermakna.
Semua berawal dari sebuah visi, ketika manusia memiliki visi yg jelas ia akan bisa memilih skala prioritas hidup walaupun harus ada yg dikorbankan olehnya sekalipun org yg paling ia cintai di dunia ini.
Faktanya manusia yang memiliki visi akan menjadi manusia tanpa batas
Masalahnya banyak manusia yang tidak bisa menembus batas
Solusinya milikilah visi hidup walau visi itu hanyalah membuat diri sendiri tersenyum bahagia..
🙂
-Surabaya, 8 juli 2016-
MQA


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *