Flying Noodle


Wow…ada flying noodle alias mie terbang. Nah..anda pasti penasaran kan kok bisa ada mie terbang? Gimana ya cara makannya kalau mie-nya terbang? Tentu kuliner kali ini terlihat sangat unik. Mie terbang sebenarnya adalah mie oseng dengan bumbu mie jawa, ditambah dengan topping ayam atau seafood. Rasanya nikmat dan bikin ketagihan. Mie terbang menyajikan beberapa level tingkat kepedasan, ada level tidak pedas, sedang dan pedas. Rasa pedasnya berasal dari potongan cengek merah yang diiris tipis-tipis, sehingga jika kena di lidah aduhai..mantap pedasnya.

Mari kita bahas kenapa sih bisa terbang, jadi mie yang sudah dimasak disajikan di atas piring datar, sebelum disajikan ditengah-tengah piring diletakkan sebuah penyangga seperti kawat yang atasnya berbentuk sumpit yang sudah diikatkan pada kedua sisinya. Sebagai penyangga paling bawah diletakkan bonggol wortel berukuran besar kemudian kawat tersebut dicantapkan di atasnya sehingga kawat dan sumpit bisa berdiri tegak. Barulah koki meletakkan mie tersebut di atas penyangga yang sudah disiapkan di tengah piring. Sehingga terkesan bahwa mie tersebut sedang melayang atau terbang.

Wah..unik juga ya ide-nya. Pencetus ide dari mie terbang ini mampu menciptakan peluang bisnis yang bagus, ia melihat orang-orang yang sering melakukan selfie sebelum makan dan meng-upload foto  di media sosial, dari situlah muncul ide awal dari penyajian mie terbang. Hasilnya wow sangat memuaskan dan cukup evektif mendatangkan banyak pecinta kuliner untuk datang.

Harga dari mie tersebut masih terjangkau, anda hanya mengeluarkan uang sebesar Rp. 15.000,00 untuk memuaskan lidah. Jika anda ingin mencobanya, anda bisa jalan ke Cafe “MAKAN-MAKAN” dengan susasana ceria di Jalan Taman Siswa no.156 Jogjakarta, dijamin anda pasti ketagihan dan akan merekomendasikan teman-teman anda untuk menikmati kuliner yang unik ini.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *